Update Informasi Terkini Fakultas Hukum UNIMAL

Membangun dan Meningkatkan Kesadaran Konstitusi bagi Generasi Muda

Fakultas Hukum Universitas Malikussaleh bekerjasama dengan Mahkamah Konstitusi Republik Indonesia menyelenggarakan kegiatan Diskusi Publik dan Cerdas Cermat Konstitusi untuk Siswa SMA/sederajat se Aceh. Kegiatan diskusi publik dgn topik Mekanisme Penyelesaian Sengketa Pilkada di Aceh Melalui Persidangan Jarak Jauh dengan Memanfaatkan Fasilitas Video Conference (vicon)

[widgetkit id=4]

Narasumber kegiatan:

1. Wiryanto, S.H., M.H (Kabid. Penelitian, Pengkajian Perkara dan Perpustakaan MK RI)

2. Dr. Yusrizal, S.H., M.H. (Fak. Hukum Unimal)

3. Muzakkir (KIP Bireuen)

Moderator: Widie Kurniawan (Ka. RRI Lhokseumawe)

Tamu undangan acara diskusi publik dari 8 kab/kota di Aceh (Lhokseumawe, Aceh Utara, Langsa, Aceh Timur, Bener Meriah, Aceh Tengah, Pidie dan Pidie Aceh):

1. Kepala daerah kab/kota

2. Polres

3. Kejaksaan Negeri

4. Pengadilan Negeri

5. Komite Independen Pemilihan (KIP)

6. Panitia Pengawas Pemilih

7. Masyarakat/mahasiswa

Acara Cerdas Cermat Konstitusi diikuti oleh 19 group peserta. Pelaksanaan kegiatan tgl 3 dan 4 oktober 2016. Kegiatan ini disiarkan langsung oleh RRI Lhokseumawe dan disiarkan juga melalui video conference ke 42 PTN seleuruh indonesia.