Update Informasi Terkini Fakultas Hukum UNIMAL

Fh Unimal Melakukan Penandatanganan MoA dengan STAI Syekh H. Abdul Halim Hasan Al-Ishlahiyah Binjai

Lhokseumawe, Rabu 03/11/2021, Fakultas Hukum Universitas Malikussaleh (Unimal) Aceh, dalam mewujudkan Kampus “Merdeka Belajar Kampus Merdeka” (MBKM) kembali melakukan penandatanganan Memorandum of Agreement (MoA) antara Fakultas Hukum Unimal dengan Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Syekh H. Abdul Halim Hasan Al-Ishlahiyah Binjai.

Kedatangan para pimpinan STAI Syekh H. Abdul Halim Hasan Al-Ishlahiyah Binjai, dipimpin oleh Junaidi, M.Si selaku Ketua, Syahrial Pasaribu, M.A Ketua Prodi, Wiene Suryo Putra, S.Pd., M.Pd dan lainnya ke FH Unimal merupakan suatu kebaganggaan tersendiri bagi FH Unimal karena dapat menjalin kerjasama ke depan dalam membangun instansi yang berbasis pada kurikulum MBKM, ujar Dekan FH Unimal Prof. Dr. Jamluddin, S.H., M.Hum.

Kegiatan tersebut dilaksanakan di ruang pimpinan FH Unimal turut dihadiri, oleh Wakil Dekan Bidang Akademik (Wadek I) Fakultas Hukum Unimal, Dr. Faisal S.Ag, S.H, M.Hum, Wakil Dekan Bidang Umum dan Keuangan (Wadek II) Dr. Elidar Sari S.H, M.H, Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni (Wadek III) Hadi Iskandar, S.H, M.H. dan Ketua Jurusan Hukum, Dr. Marlia Sastro S.H, M.H , serta Sekretaris Jurusan Joelman Subaidi, S.H., M.H. serta Ketua Program Studi Hukum Dr. Malahayati S.H, LL.M.

Dekan Fakultas Hukum Unimal juga menyampaikan rasa terima kasihnya kepada seluruh unsur STAI Syekh H. Abdul Halim Hasan Al-Ishlahiyah Binjai yang telah berhadir dan melakukan kerja samanya.

“Atas nama civitas akademika Fakultas Hukum Unimal, saya mengucapkan terima kasih karena berkenan datang dan menjalin kerjasama , Ini merupakan kegiatan yang sangat luar biasa “tutur Prof. Jamal.

Dekan Fakultas Hukum Unimal juga menjelaskan Perkembangan Unimal sekaligus mensosialisasikan bahwa di FH unimal ini ada dua Prodi yaitu Prodi Hukum dan Prodi Magister Hukum yang ada di Unimal

“Universitas Malikussaleh memiliki 10 Program Studi Magister, Magister Hukum, Magister Administrasi Publik, Magister Teknik Sipil, Magister Agribisnis, Magister Teknik Terbarukan dan lainnya, kalau Fakultas Hukum salah satu Fakultas tertua di Unimal” ujarnya.

Wakil Dekan Bidang Akademik, Dr. Faisal menyampaikan kerjasama ini menjadi pendukung di bidang lainnya selain mewujudkan Proggram MBKM yang nantinya bisa dibuat dalam bentuk pertukaran mahasiswa mapun pertukaran dosen mengajar, juga menjadi tim Mitra Bestari maupun reviewer pada jurnal yang ada di STAI.

Tak hanya itu, Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Hadi Iskandar S.H,M.H mengatakan bahwa Fakultas Hukum Unimal sekarang sedang menyusun rencana strategis untuk mengantisipasi perkembangan-perkembangan yang bersifat global.

“Sudah disusun dalam bentuk tahapan agar pengembangannya dapat terukur dengan baik terhadap kemajuan fisik maupun akademik ,” kata dia.

Kesepakatan tersebut dibuktikan dengan dilanjutkannya penandatanganan Memorandum of Agreement (MoA) yang berlangsung di ruang pimpinan Fh Unimal, Rabu (3/11).

Naskah MoA diteken masing-masing oleh Prof. Dr. Jamaluddin S.H,M.Hum. selaku Dekan Fakultas Hukum Unimal dan Bapak Junaidi, M.Si selaku Ketua STAI Syekh H. Abdul Halim Hasan Al-Ishlahiyah Binjai, dan diikuti oleh Dr. Marlia Sadtro, S.H., M.H. selaku Ketua Jurusan Hukum Fakultas Hukum Universitas Malikussaleh. (Jamil, Fs).