LHOKSEUMAWE – Fabian Herder Ph.D, ahli perikanan dari United Nation University, Bon Jerman berbicara tentang kolaborasi riset di Universitas Malikussaleh (Unimal), Senin-Selasa, (29/2-1/3). Dia berbicara di depan puluhan dosen dan mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Fakultas Pertanian Unimal. Kunjungannya ke Unimal sebagai tindak lanjut kerjasama Unimal- United Nation University, Bon yang ditandatangani Rektor Unimal Prof Dr Apridar baru-baru ini di Jerman. Dalam pemaparannya, Herder, menyebutkan pihaknya memberikan fasilitas laboratorium perikanan dan laboratorium lainnya di United Nation University untuk digunakan oleh mahasiswa dan dosen Unimal.
“Silahkan gunakan laboratorium milik kami. Jika Anda meneliti di sini, namun kekurangan alat, silahkan gunakan laboratorium kami dan itu gratis,” sebutnya. Dia menambahkan, seluruh dosen di United Nation Universty Jerman siap melakukan penelitian bersama dengan dosen di Unimal. “Kita bisa publis artikel bersama di jurnal internasional yang ada di Jerman,” sebut Herder.
Selain itu, bagi dosen dan mahasiswa Unimal yang ingin kuliah di United Nation University, Jerman, pihaknya akan memfasilitasi dengan beasiswa dari Pemerintah Jerman. “Terpenting syarat-syaratnya terpenuhi seperti kemampuan berbahasa Jerman,” terangnya. Selama ini, sambung Herder, sejumlah dosen Unimal telah melanjutkan pendidikan magister dan doktoral di sejumlah universitas di Jerman. “Kami berbahagia bekerjasama dengan Unimal, ini menguntungkan kedua belah pihak. Secara pribadi, bagi saya ini sangat menyenangkan apalagi Unimal memiliki Marine Center (lembaga martim) yang fokus pada laut dan ikan,” pungkasnya.